HelloBandung.com – Bandung cukup terkenal dengan kulinernya, termasuk beberapa jananan dan snack lainnya. Berbagai informasi tentang hal itu rasanya perlu kamu ketahui. Agar saat berkunjung ke Bandung kamu bisa mencicipinya. Umumnya jananan yang tersedia di Kota Bandung memiliki cita rasa yang khas dan berbeda dengan makanan dari kota lain. Karena rasanya yang khas pasti terasa enak di lidah dan berikut beberapajajanan tebaik yang ada di Bandung
Contents
Jajanan Kota Bandung
Sebagia kota yang cukup besar di Indonesia, Bandung juga menyediakan berbagai jajanan khas. Semua jajanan yang ada di kota tersebut dijual dengan harga murah dan berikut beberapa jenis jajanannya:
Basreng 7
Jananan yang hingga kini cukup dikenal di Bandung adalah bakso goreng atau sering disebut basreng. Jananan ini diberi nama basreng 7 karena lokasinya yang berada di depan SMA 7 Bandung, tepatnya di jalan lengkong 7.
Kehadiran jajanan ini bukan hal baru tetapi sudah ada sejak dulu dan memiliki cita rasa yang khas dan enak. Bagi kamu yang berminat, jajanan ini dijual dengan harga 5 ribu rupiah per bungkusnya.
Kue Cipaganti
Salah satu jajanan yang tidak boleh kamu lewatkan ketika datang ke Bandung adalah Kue Cipaganti. Penyebutan kue ini tidak terlepas dari lokasinya yang berada di Cipaganti sehingga nama kue ini disebut Cipaganti. Untuk rasanya tidak bisa dipungkiri, sangat enak. Kuenya juga disajikan setengah matang. Dengan demikian, rasanya cukup khas dan harganya tergolong cukup murah yaitu hanya 10 ribu rupiah per bungkusnya.
Snack Bandung Kekinian
Selain kue atau jajanan, Bandung juga terkenal dengan snacknya yang memiliki rasa yang sangat lezat. Bukan hanya lezat, snack Bandung juga dijual dengan harga murah dan berikut beberapa daftar snacknya.
Seblak
Seblak tergolong jenis snack di Bandung dengan rasa yang bisa membuat ketagihan dan disukai oleh anak-anak hingga dewasa. Snack ini dibuat dari kerupuk yang basah dan dibumbui dengan bawang merah, bawang putih, dan kencur. Seblak ini umumnya dicampur dengan beberapa bahan makanan lainnya seperti sosis, ceker ayam dan telur.
Tempe Gila
Salah satu snack yang cukup ngehit dan digemari oleh banyak orang di Bandung adalah tempe gila. Jenis snack ini bahan utamanya terbuat dari tempe dan dikombinasikan dengan bumbu cabe yang beragam. Kamu bisa memilih cabe dengan berbagai level mulai dari yang tidak pedas hingga yang pedasnya gila.
Kuliner Jajanan Bandung
Selain snack yang disebut di atas, Bandung juga menghadirkan beberapa tempat kuliner janan yang memiliki rasa lezat. Bagi kamu yang penasaran, berikut beberapa daftar kuliner jajanan di Bandung :
Sumber Hidangan
Bagi kamu yang datang ke Bandung, tidak lengkap rasanya jika tidak datang ke Sumber Hidangan. Toko yang satu ini berdiri pada tahun 1929. Jajanan yang dijual dan cukup khas adalah roti. Jenis roti yang dihadirkan rasanya cukup otentik dan dibuat dalam bentuk roti khas negara Belanda.
Roti Bakar Kosambi
Selain roti khas Belanda, di Bandung juga terdapat roti bakar yang bisa dikatakan cukup melegenda. Hal ini karena Roti Bakar Kosambi berdiri pada tahun 1950 dan disebut sebagai roti bakar pertama yang hadir di kota Bandung.
Dari sekian banyak jananan, snack dan kuliner jajanan yang disebut di atas tentu memiliki cita rasa yang khas. Kamu bisa memilih dari berbagai pilihan di atas sesuai keinginan dan bisa dijadikan oleh-oleh untuk keluarga di rumah. Ini baru sebagian aja, aslinya banyak banget loh yang bisa dicicipi di kota Kembang ini. Nah kira-kira kalau ke Bandung, kamu mau jajan yang mana nih ?
2 pemikiran pada “Daftar Jajanan Bandung yang Hits dan Kekinian”