Turnamen Roundnet Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022 yang digelar pada 13-14 Agustus 2022 berjalan lancar meskipun di hari pertama dan kedua sempat terhenti oleh hujan beberapa saat. Turnamen yang digelar di Lapangan Tenis, Gedung Sate Kota Bandung, Jawa Barat terkendala cuaca sesaat membuat jadwal pertandingan sedikit terlambat dari rencana yang disusun oleh PORSI (Persatuan Olahraga Roundnet Seluruh Indonesia) Pengurus Daerah Jawa Barat.
“Peserta turnamen Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022 ini diikuti oleh 32 tim, 64 orang atlit yang berasal dari seluruh klub roundnet daerah Jawa Barat seperti Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Majalaya, Depok, Cianjur, Purwakarta, dan Cirebon. Serta dua atlit dari Amerika yang merupakan anggota klub dari salah satu klub di Bandung (Robin Stikepop) ikut serta dalam turnamen ini” jelas Tria Yudi Pratama, Ketua PORSI Pengda Jawa Barat.
Meskipun kedua pemain dari Amerika yang berbasis klub di kota Bandung ini (Loogan Moose & Stephen Clark) tidak bisa melaju ke babak selanjutnya, tapi mereka cukup antusias dan semangat dalam mengikuti turnamen ini yang menggunakan Sistem Gugur Ganda. Keikutsertaan kedua atlit Amerika ini menjadi daya tarik tersendiri di Turnamen Roundnet Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022.
“Olahraga Roundnet berbasis kejujuran, kekuatan dan sarat dengan sifat perjuangan, dimana sifat-sifat itu adalah cikal bakal anak bangsa untuk mencintai tanah airnya dalam hal bela negara, oleh karena itu Bakesbangpol mendukung kejuaraan ini” ujar Dr. Drs. H. Raden Iip Hidajat, M.Pd, Kepala Bakesbangpol Jawa Barat dalam upacara pembukaan Turnamen Roundnet Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022.
Peresmian pembukaan turnamen dengan mengusung tagline #BangkitBersamaRoundnet langsung dibuka oleh Kepala Bakesbangpol pada pagi hari juga kedatangan tamu undangan dari KONI Jabar, KONI Kota Bandung, KNPI Jawa Barat, Dispora Jabar dan Kesbangpol Bandung.
Kejuaraan kali ini sedikit berbeda dengan pertandingan sebelumnya karena penggunaan 4 set alat dalam satu waktu dimana sebelumnya hanya menggunakan 2 set alat Roundnet dalam satu waktu, hal ini dilakukan untuk mempersingkat waktu turnamen.
Final Turnamen Roundnet Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022 ini mempertemukan tim RG Muse pasangan Rudy Nugraha dan Gantra Kusumah melawan Shadow Spikers pasangan Satrya Megaputra dengan Romi Diaz dimana tim ini berasal dari tim yang sama yaitu Robin Strikepop. Acara ini digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan membatasi jumlah penonton.
Permainan yang seru berlangsung kurang lebih hampir satu jam ini membawa tim RG Muse menjadi pasangan pemenang. Keduanya berhak membawa hadiah uang tunai, medali, plakat dan piala tetap. Serta membawa Robin Strikepop sebagai juara umum dari Turnamen Roundnet Antar Klub Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022.
Hasil Turnamen Roundnet Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022 adalah: Juara 1 Tim RG Muse dari klub Robin Strikepop (Rudy Nugraha dan Gantra Kusumah), Juara 2 Tim Shadow Spikers dari Klub Robin Strikepop (Satrya Megaputra dan Romi Diaz) dan Juara 3 Tim Indorovers dari klub Rovers Roundnet Club (Munafa dan Suparno “Nunu” Kidal)
Selain kelas Advance, di Turnamen Roundnet Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022 juga dipertandingkan kelas wanita pemula dimana Juara 1 nya adalah Tim Gacong Ladies (Rissa Rosiana dan Delina Anatya) dan Juara 2 nya adalah Tim Smiling Mommies (Hun-Hun Rumliah dan Ani Susana).
“Turnamen Roundnet Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022 ini adalah bukti keseriusan dan kepedulian PORSI (Persatuan Olahraga Roundnet Seluruh Indonesia)Pengurus Daerah Jawa Barat dalam merangsang dibentuknya klub-klub yang ada di Jawa Barat yang nantinya mereka akan menjadi cikal bakal terbentuknya PORSI Pengurus Cabang kotanya masing-masing” beber Dicky Rachman, Sekretaris Jendral PORSI Pengurus Daerah Jawa Barat.
Dalam pelaksaaan Turnamen Roundnet Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022, PORSI Pengurus Daerah Jawa Barat, kali ini dibantu kepanitiannya oleh Pramuka Kwartir Daerah Jawa Barat.
“Semoga Roundnet bisa menjadi cabang olahraga baru yang memasyarakat dan bisa membanggakan Indonesia di kancah internasional,” harap Drs. H. Asep Sukmana M.Si, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Jawa Barat dalam penutupan Turnamen Roundnet Piala Bakesbangpol Jawa Barat 2022.
Tentang Roundnet:
Roundnet (juga dikenal sebagai spikeball) adalah olahraga net. Permainan ini dimainkan antara dua tim, biasanya dengan masing-masing dua pemain. Pemain awalnya berbaris di sekitar jaring kecil seperti trampolin di awal suatu titik. Permainan dimulai dengan servis dari satu tim ke tim lain, dan tim bergantian memukul bola kembali ke net, dan berakhir ketika bola jatuh ke tanah atau terjadi pelanggaran.
Roundnet awalnya dibuat pada tahun 1989 oleh Jeff Knurek, terutama terinspirasi oleh konsep dari bola voli, meskipun peralatan yang ia buat untuk permainan menjadi usang dan kehilangan popularitas pada tahun 1995. Olahraga ini mengalami kebangkitan pada tahun 2008 ketika Spikeball Inc. mulai mempromosikannya. Perusahaan memproduksi peralatan untuk olahraga, dan “spikeball” menjadi nama umum untuk olahraga tersebut.
Roundnet menampilkan elemen dari banyak olahraga lain seperti bola voli dan empat persegi. Permainan ini dimainkan antara dua tim yang terdiri dari dua orang. Pemain diposisikan pada 4 poin di sekitar net, dengan mitra terletak di posisi tetangga. Satu pemain mengoper bola melewati net ke anggota tim lawan. Tim lawan kemudian memiliki 3 pukulan untuk mengembalikan bola ke gawang. Setelah servis, tidak ada batasan permainan. Peserta bebas berlari, mengatur, dan menggiring bola dari mana saja di sekitar net. Permainan berlanjut sampai sebuah tim gagal mengembalikan bola atau bola mengenai rim piece, di mana poin berakhir, dan tim lain menerima 1 poin